Mungkin seperti inilah tampilan Windows 9 nantinya Seperti yang DoroDeni kutip dariMerdeka.com - Makin sulitnya bertahan di dunia sistem operasi untuk komputer membuat Microsoft mau tak mau mengeluarkan satu produk baru tiap tahunnya. Pada musim gugur tahun depan, Microsoft pun dikabarkan akan mengeluarkan Windows 9 untuk menggantikan OS sebelumnya.
Namun, seperti yang dilansir ZDNet (28/11), hingga kini belum juga diketahui seperti apa penampakan dan fitur yang akan diusung oleh OS tersebut. Hanya ada sedikit sekali rumor yang berkembang mengenai bentuk sebenarnya dari Windows 9 tersebut, itu pun juga sebatas rumor yang tidak jelas asalnya.
Untungnya imajinasi para desainer mampu menerjemahkan hal ini ke dalam bentuk visual. Kali ini, Jerry Jappinen, Chris Lombardo, Simeon Metev, dan Niklas Lv yang coba memecahkan misteri ini dengan konsep Windows 9 buatan mereka.
Jika karya keempat desainer ini dibandingkan, akan bisa ditarik satu kesimpulan bahwa desain Windows 9 akan melanjutkan desain dari Windows 8. Hal ini setidaknya terlihat dari UI yang rata dan terkesan modern.
Namun begitu, beberapa sentuhan klasik Windows seperti Start button dan widgets akan tetap dipertahankan. Integrasi dengan beberapa layanan Microsoft lainnya pun diprediksi akan makin kental.
Seperti apa tampilan desain Windows 9 ini? Simak ulasannya di bawah ini.
Klik untuk gambar lebih besar
Post a Comment